BPVP Sorong Siapkan Program Pelatihan Project Based Learning (PBL) 200 JP

Admin Disnaker Sorong Thursday, 19 June 2025 22:53:45 2 menit
file-2025

Sorong, Papua Barat Daya – Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Sorong kembali hadir dengan program unggulan Project Based Learning (PBL) yang akan segera dibuka untuk umum. Pelatihan ini disusun untuk menjawab tantangan masa depan dunia kerja (future of work) dengan pendekatan berbasis proyek yang praktis dan berorientasi pada kompetensi riil.

Melalui metode Project Based Learning, peserta tidak hanya diajarkan teori semata, namun akan langsung terlibat dalam praktik nyata yang menuntut kolaborasi, kreativitas, dan kemampuan menyelesaikan masalah. Program ini bertujuan membekali peserta dengan keahlian yang relevan dan terukur agar lebih siap bersaing di pasar kerja modern.

Tiga kategori pelatihan yang akan dibuka, meliputi:

A. Smart Operation
Pelatihan otomasi dan digitalisasi proses operasional perusahaan untuk meningkatkan produktivitas kerja.

B. Smart Creative IT Skills
Pelatihan keterampilan kreatif berbasis teknologi informasi, cocok untuk generasi muda yang ingin mendalami dunia digital.

C. Green Jobs
Pelatihan teknis dan operator teknologi hijau yang mendukung pembangunan berkelanjutan dan ramah lingkungan.

Program pelatihan ini berlangsung selama 200 Jam Pelajaran (JP) dan terbuka bagi masyarakat yang ingin meningkatkan kapasitas dan keterampilan kerja, khususnya di wilayah Papua dan sekitarnya.

Kepala BPVP Sorong menyampaikan bahwa program ini merupakan wujud nyata dukungan pemerintah dalam membangun SDM unggul Papua melalui pelatihan vokasi berbasis kebutuhan industri.

"Kami mengajak masyarakat Sorong dan sekitarnya untuk ikut serta dalam pelatihan ini. Mari kuasai keterampilan, kerjakan proyek, dan bersiap menghadapi tantangan kerja masa depan!" – BPVP Sorong.


Pantau Informasi Resmi BPVP Sorong

📍 Instagram: @bpvp.sorong
📍 Facebook: Bpvpsorong Kemnaker
📍 Website: bpvpsorong.kemnaker.go.id

 

Sumber Berita:

Instagram https://www.instagram.com/bpvp.sorong/

Bagikan ke sosial media: WhatsApp Facebook
;